Sharing: Data Analysis Competition ITS oleh Zanial Fahmi F
April 03, 2013
kegiatan
Selamat! Selamat kepada putra STIS yang telah mengharumkan nama STIS di DAC ITS 2013. Siapa sih putra STIS itu? Dialah Zanial Fahmi Firdaus dan Seprianto. Mahasiswa tingkat I ini berhasil meraih juara kedua dalam DAC (Data Analysis Competition) di ITS. Ada yang belum tahu apa itu DAC? DAC adalah salah satu kegiatan Pekan Raya Statistika. Tujuan dari kegiatan ini adalah peserta diharapkan mampu menerapkan aplikasi ilmu Statistik yang telah dipelajari, khususnya analisis data.
Kamis lalu, 28 Maret 2013, Zanial (salah satu anggota UKM FORKAS Divisi Pembinaan) berbaik hati untuk berbagi mengenai pengalamannya pada kompetisi itu. Dimulai dari pembahasan soal babak penyisihan, semifinal, hingga komentar juri mengenai jawaban-jawaban yang diberikan oleh putra STIS itu. Ada cerita disaat Zanial dan Seprianto tidak dapat menjelaskan jawabannya sesuai dengan yang diharapkan oleh juri. Kata beliau, “Kalau Anda bukan mahasiswa Statistika, saya bisa maklum. Tapi Anda ini mahasiswa Statistika.” Nah, juri ini belum tahu kali ya, kalau Zanial dan Sepriyanto ini mahasiswa tingkat I yang secara kasarnya belum diajari oleh dosen STIS tentang materi kompetisi itu. Sudah bisa menjawab saja sudah hebat bukan?
Nah, selain berbagi pengalaman, Zanial juga menjelaskan urut-urutan pengerjaan soal kompetisi itu. Zanial membahas satu demi satu pertanyaan, sambil menjelaskan beberapa menu yang ada di Minitab. Oh ya, software yang digunakan dalam kompetisi ini adalah Minitab. Zanial menggunakan Minitab 16 untuk kegiatan Sharing DAC kemarin. Kegiatan Sharing DAC ini diakhiri dengan tanya-jawab. Karena mahasiswa tingkat II yang hadir lebih banyak dibandingkan mahasiswi tingkat I, yang lebih banyak bertanya adalah mahasiswa tingkat II. Kebanyakan mahasiswa tingkat I yang hadir, hanya mampu geleng-geleng kepala melihat kemahiran Zanial menggunakan serta menjelaskan kemampuan Minitab. Dengan kegiatan sharing ini, diharapkan anggota FORKAS yang lain dapat terpacu semangatnya untuk mempelajari software Statistik secara mendalam, serta mengukir prestasi baik di dalam maupun di luar kampus tercinta. Yosh!
Kamis lalu, 28 Maret 2013, Zanial (salah satu anggota UKM FORKAS Divisi Pembinaan) berbaik hati untuk berbagi mengenai pengalamannya pada kompetisi itu. Dimulai dari pembahasan soal babak penyisihan, semifinal, hingga komentar juri mengenai jawaban-jawaban yang diberikan oleh putra STIS itu. Ada cerita disaat Zanial dan Seprianto tidak dapat menjelaskan jawabannya sesuai dengan yang diharapkan oleh juri. Kata beliau, “Kalau Anda bukan mahasiswa Statistika, saya bisa maklum. Tapi Anda ini mahasiswa Statistika.” Nah, juri ini belum tahu kali ya, kalau Zanial dan Sepriyanto ini mahasiswa tingkat I yang secara kasarnya belum diajari oleh dosen STIS tentang materi kompetisi itu. Sudah bisa menjawab saja sudah hebat bukan?
Nah, selain berbagi pengalaman, Zanial juga menjelaskan urut-urutan pengerjaan soal kompetisi itu. Zanial membahas satu demi satu pertanyaan, sambil menjelaskan beberapa menu yang ada di Minitab. Oh ya, software yang digunakan dalam kompetisi ini adalah Minitab. Zanial menggunakan Minitab 16 untuk kegiatan Sharing DAC kemarin. Kegiatan Sharing DAC ini diakhiri dengan tanya-jawab. Karena mahasiswa tingkat II yang hadir lebih banyak dibandingkan mahasiswi tingkat I, yang lebih banyak bertanya adalah mahasiswa tingkat II. Kebanyakan mahasiswa tingkat I yang hadir, hanya mampu geleng-geleng kepala melihat kemahiran Zanial menggunakan serta menjelaskan kemampuan Minitab. Dengan kegiatan sharing ini, diharapkan anggota FORKAS yang lain dapat terpacu semangatnya untuk mempelajari software Statistik secara mendalam, serta mengukir prestasi baik di dalam maupun di luar kampus tercinta. Yosh!
BAGIKAN